Zona Sintesa

Working Smart Together

Memimpin Kegiatan Tahfidz dengan Sistem Talaqqy

Materi

  1. Musyrif dan ketua halaqah tahfidz wajib membuka halaqah dengan salam dan memimpin do’a sebelum belajar
  2. Sebelum menambah hapalan baru, Musyrif dan ketua halaqah wajib memimpin muraja’ah ayat yang telah dihapal dari awal pekan
  3. Saat memimpin Kegiatan Talaqqy, Musyrif dan ketua halaqah membaca Ayat dengan tartil (pelan dan jelas) untuk diikuti oleh anggota halaqah dan diulang beberapa kali sampai hapal
  4. Ayat yang panjang harus dibagi menjadi beberapa bagian sehingga mudah untuk diikuti dan dihapalkan
  5. Musyrif atau ketua halaqah meminta setiap anggota melafalkan potongan ayat yang sudah dihapalkan secara bergantian untuk disimak seluruh anggota halaqah
  6. Musyrif dan ketua halaqah wajib memastikan bacaan anggotanya benar dan hapalannya mutqin sebelum setor

Terminologi:

  • Talaqqy: Metode belajar membaca dan menghapal Al-Qur’an dengan cara mendengar dan menirukan bacaan guru atau ketua halaqah
  • Mutqin: hapal dengan benar dan lancar tanpa jeda yang lama

Pihak Terkait

  • Musyrif
  • Santri

Keterangan

  • Nomor Tartib: KP-SOP-010.15.11.2024
  • Diresmikan: 15 November 2024
  • Pembaruan: –
  • Tim Penyusun:
    • Susanto – Kepala Bagian Musyrif
  • Tinjauan dan Validasi:
    • Moh. Marzuqi – Kepala Departemen Human Resources
    • Dimas Amrullah – Staf Umum Bidang Pendidikan