Zona Sintesa

Working Smart Together

Pengelolaan Grup WhatsApp Wali Santri

Materi

  1. Setiap Bidang atau Departemen yang hendak menyampaikan informasi resmi di Grup WhatsApp Wali Santri, wajib berkoordinasi terlebih dahulu dengan Bidang Tata Usaha.
  2. Customer Service akan mengirimkan informasi pada jam operasional, dengan format teks yang jelas dan lengkap, disertai dengan Surat Maklumat (menyesuaikan).
  3. Mekanisme Pengelolaan Grup WhatsApp Wali Santri:
    • Grup Satu Arah: Hanya admin yang dapat mengirimkan pesan. Digunakan untuk menyampaikan informasi resmi, seperti Peringatan Hari Besar Islam & Nasional, kebijakan pesantren, serta informasi administrasi dan keuangan.
    • Grup Dua Arah: Grup dibuka untuk interaksi antara Customer Service dan wali santri, pada jam 09:00 – 12:00 WIB. Digunakan untuk menyampaikan informasi seperti pengumuman libur, kegiatan harian santri, dan kegiatan outboarding. Customer Service akan memberitahukan mekanisme buka dan tutup grup WhatsApp.
  4. Pertanyaan lebih lanjut, wali santri dapat menghubungi Sintesa Center.

Pihak Terkait

  • Bidang Tata Usaha

Keterangan

  • Nomor SOP: TU-SOP-011.27.03.2024
  • Diresmikan: 27 Maret 2024
  • Pembaruan: 6 Maret 2025
  • Tim Penyusun:
    • Ayu  Amaliyah – Staf Tata Usaha
  • Tinjauan dan Validasi:
    • Halimatus Safitri – Kepala Bidang Tata Usaha
    • Intan Nur Cahyana – Customer Service